-->

Teknik Membuat Anggur Jambu Mete

Anggur jambu mete merupakan anggur yang dibuat dari air perasan jambu mete dengan penambahan putih telur, gula pasir dan beberapa bahan lainnya.

1. Alat dan Bahan
Alat dan bahan yang diperlukan dalam pembuatan anggur jambu mete adalah sebagai berikut.
a. Alat
Alat-alat yang diperlukan meliputi: kompor, penumbuk, panci email, ember, pisau, saringan kasa, pengaduk, dan botol.
b. Bahan
Bahan-bahan yang diperlukan terdiri atas: buah jambu mete, gula pasir, putih telur, zat pewarna, natrium benzoat, dan asam sitrat. Untuk membuat 1 liter anggur jambu mete, dibutuhkan komposisi bahan sebagai berikut:

1) air perasan buah jambu mete dari 20 butir
2) gula pasir 2 kg
3) asam sitrat 15 g
4) putih telur 4 butir
5) garam 0,5 g
6) natrium benzoat 1 g
7) pewarna secukupnya

2. Cara Pembuatan
Pembuatan anggur buah jambu mete di lakukan melalui langkah-langkah sebagai berikut.
a. Pilih buah jambu mete yang masak dan masih segar.
b. Parut buah jambu mete tersebut hingga halus, kemudian peras dan saring air hasil perasannya hingga menjadi sari buah jambu mete yang bening.
c. Rebus sari jambu buah mete tersebut selama 5 menit. dan kemudian masukkan putih telur sambi 1 diaduk-aduk hingga terjadi gumpalan. Tujuan pemberian putih telur adalah untuk mengurangi kemungkinan terjadinya serak pada tenggorokan.
d. Angkat sari buah jambu mete yang telah dicampuri putih telur, dan saring dengan saringan kasa.
e. Panaskan kembali campuran sari buah jambu mete dan putih telur yang telah disaring tersebut. dan tamhahkan gala pasir, asam sitrat, natrium benzoat, garam, dan zat pewarna.
f. Angkat anggur jambu mete dari perapian, lalu segera dinginkan dan botolkan atau hidangkan dengan es batu.

Pustaka Artikel Anggur Jambu Mete
TTG.AnekaOlahanLimbah,Tnm.Pisang,JambuMete,Rosella, Oleh Ir. H. Rahmat Rukmana, MBA., M.Sc.
LihatTutupKomentar